Image and video hosting by TinyPic

Senin, 30 April 2012

The Avengers' Cetak Debut Internasional Rp 1,6 Triliun

Jakarta - Film superhero 'The Avengers' telah melakukan debut internasional di beberapa negara selain Amerika Serikat. Film garapan sutradara Joss Whedon itu pun mencetak rekor dengan meraup pendapatan US$ 178,4 juta atau sekitar Rp 1,6 triliun.

'The Avengers' mengumpulkan pendapatan total US$ 178,4 juta setelah diputar pertama kali di 39 wilayah, dan memecahkan rekor debut di Meksiko, Brazil, Taiwan, Hong Kong dan Filipina. Sedangkan untuk di Inggris, film tersebut menjadi film superhero dengan pembukaan terbesar, US$ 24,7 juta.

Banyak film saat ini yang melakukan debut internasional sebelum di putar di bioskop Amerika Serikat. Hal tersebut dikarenakan pendapatan besar yang bisa diraih di luar Amerika.

Dengan teknik pemasaran seperti itu, para penggemar 'The Avengers' semakin tak sabar menunggu ketika dirilis di negaranya. Di AS sendiri, 'The Avengers' diprediksi mengumpulkan pendapatan US$ 150 juta di minggu pertamanya.

Sama seperti di negara-negara lain, tokoh -tokoh superhero Marvel itu sangat ditunggu-tunggu penggemarnya di Indonesia. Apalagi di Jakarta baru saja dibuka bioskop IMAX 3D sehingga bisa menambah sensasi menonton menjadi lebih dahsyat.

'The Avengers' akan tayang di bioskop AS dan bioskop Tanah Air pada 4 Mei mendatang. Para bintang terkenal yang mengisi film tersebut adalah Chris Evans, Robert Downey Jr, Chris Hemsworth, Mark Ruffalo, Scarlett Johansson, Jeremy Renner, Tom Hiddleston dan Samuel L. Jackson.



(ich/mmu)
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Copyright © 2011. kabarpintar . All Rights Reserved
Home | Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Site map
Design by Kabarpintar . Published by kabarpintar Templates